Buku karya Dr. Kawashima ini (Latih Otak Anda) telah terjual lebih dari 1 Juta Copy di negeri Matahari Terbit ( Jepang ) dan menjadi best seller kala itu (2003). Buku yang didasarkan atas penelitian selama 20 tahun oleh sang dokter pada kinerja otak manusia ini hadir dengan slogan "60 Hari untuk Meningkatkan Ingatan Anda (atau Uang Kembali)". Menarik kan?
Fungsi otak akan semakin melemah pada saat kita semakin tua, jadi buku ini bertujuan menolong meremajakan otak dan mengembangkan fungsi otak ke tingkat yang lebih tinggi.
Untuk siapa buku ini?
1. Orang Dewasa dengan gejala penyakit seperti: sering lupa, sulit mengingat nama orang, mengeja kata atau mengungkapkan pikiran.
2. Orang dewasa yang ingin meningkatkan kreatifitas, daya ingat, kemampuan berkomunikasi, dan memperlambat kepikunan.
Dalam halaman pengantar buku 174 halama ini dijabarkan, bagian otak mana saja yang berfungsi saat melakukan aktifitas tertentu, seperti membaca, melukis, menoton tv, dan melakukan perhitungan. Ternyata menonton tv adalah aktivitas yang paling sedikit melibatkan proses di otak. Jadi banyak - banyaklah menonton kalau mau cepat pikun. Dan ternyata yang paling banyak melibatkan proses di otak dan sangat berguna untuk meningkatkan aktifitas di otak adalah mengerjakan perhitungan sederhana secara cepat dan membaca dengan keras.
Secara garis besar Latihan dalam buku ini terdiri dari:
1. Perhitungan Sederhana
Pada bagian ini anda akan dihadapkan pada perhitungan sederhana dalam bentuk perkalian, penjumlahan dan pengurangan. Anda harus menulis berapa lama waktu yang anda perlukan untuk menyelesaikan soal.
2. Mengingat Kata
Pada bagian ini anda akan diberikan waktu selama 2 menit untuk mengingat sebanyak mungkin kata - kata yang tertera pada halaman soal. Anda harus menulis berapa lama waktu yang anda perlukan untuk menyelesaikan soal.
3.Membaca Warna
Kedenganrannya memang gampang, "apa susahnya membaca warna?!". Pada bagian ini bukan sekedar menyebutkan warna tapi anda harus membaca warnanya dan bukan tulisannya. Misalnya: Tulisan "YELLOW" berwarna Biru (Blue). Walaupun tulisanya "YELLOW" anda harus membacanya BLUE. Anda harus menulis berapa lama waktu yang anda perlukan untuk menyelesaikan soal.
TIPS:
1. Sebaiknya siapkan stopwatch sebelum memulai.
2. Kerjakan soal latihan pada waktu yang sama dengan kemarin (kalau kemarin soal latihannya dikerjakan jam 5 sore, sebaiknya hari ini juga jam 5 sore.)
Harga buku ini berkisar antara Rp 28.000 - Rp 35.000.
MURAH Kan??? Selamat Mencoba
No comments:
Post a Comment